Cara Benar Melakukan Tayamum

By. Syada - 15 Jan 2024

Bagikan:
img

Batemuritour.com- Tayamum adalah cara untuk mengganti wudhu sebagai syarat sah sholat dengan mengusapkan debu pada wajah dan kedua telapak tangan dengan cara tertentu. Seseorang diperbolehkan melakukan tayamum pada saat kondisi: tidak adanya air, sedang sakit yang tidak dibolehkan terkena air, cuaca yang sangat dingin yang tidak memungkinkan untuk wudhu.

 

Baca Juga:Menjaga Kebersihan Tubuh dan Lingkungan: Perspektif Islam dalam Pencegahan Penyakit

Dalam kitab At-Taqriratus Sadidah, Habib Hasan bin Ahmad al-Kaff menyebutkan 7 syarat Tayamum yakni

  1. Menggunakan debu: A. Suci; tidak terkena Najis, B. Mensucikan; tidak bekas tayamum sebelumnya, C. Debu dari tanah murni yang tidak tercampur dengan benda lain seperti semen dll, D. Berupa tanah kering berdebu yang dapat menempel ke anggota tubuh tayamum
  2. Debu dari tanah murni yang tidak tercampur dengan benda lain seperti semen dll
  3. Mengusapkan debu 2 sesi yakni ke wajah dan tangan
  4. Sebelum tayamum seseorang harus menghilangkan Najis di seluruh tubuh apabila dibadannya terdapat Najis
  5. Menurut Ibnu Hajar, seseorang yang akan bertayamum harus sudah mengetahui arah kiblat
  6. Tayamum harus dilakukan setelah masuk waktu sholat
  7. Satu kali tayamum hanya berlaku untuk 1x sholat fardhu ain.

 

Baca Juga: Kenali Macam-Macam Air dalam Bab Thoharah

Rukun tayamum

  1. Menyengaja memindahkan tanah dari tempatnya menuju wajah dan kedua tanan
  2. Niat         نَوَيْتُ التَّيَمُّمَ لِاسْتِبَاحَةِ الصَّلَاةِ للهِ تَعَالَى
  3. Mengusap wajah; Letakkan kedua telapak tangan ke debu yang sudah disiapkan, ketukkan kedua telapak tangan agar debu tidak terlalu tebal, lalu usapkan ke bagian wajah
  4. Mengusap kedua tangan beserta kedua siku

Ambil debu dengan kedua telapak tangan di bagian selain yang sudah diambil Ketika mengusap wajah.

  • Letakkan bagian dalam jari-jari tangan kiri selain ibu jari di bawah punggung jari-jari tangan kanan selain ibu jari dengan posisi menyilang,
  • jalankan jari tangan kiri sampai pergelangan tangan kanan, lalu rapatkanlah ujng jari-jari kiri pada pergelangan tangan kanan,
  • jalankan jari-jari tangan kiri sampai ke siku
  • dari siku putar bagian dalam telapak tangan kiri hingga bertemu bagian dalam tangan kanan,
  • usapkan bagian dalam ibu jari kiri pada bagian luar atau punggung ibu jari kanan,
  • setelah anggota tangan kanan selesai, kemudian mengusap tangan kiri dengan cara yang sama
  • setelah selesai mengusap ibu jari tangan kiri, pertemukan telapak tangan kanan pada telapak tangan kiri dan lanjutkan dengan menyela-nyelai jari-jari kedua tangan.

5. Tertib; lakukan tayamum dengan runtut dari awal sampai akhir.

Baca Juga: Darah Nifas Sudah Berhenti Sebelum 40 Hari , Apa Boleh Mandi Wajib?









Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp